Polisi Diminta Segera Cekal Eggie Sudjana

Untuk kepentingan penyelidikan dan penyidikan, Bareksrim Polri diminta untuk segera melakukan pencekalan terhadap Eggie Sudjana. Pencekalan tersebut juga bisa menjadi salah satu bukti bahwa Polri merespons secara positif laporan dari masyarakat soal Eggie Sudjana.



Koodinator Tim Pembela Demokrasi Indonesia (TPDI), Petrus Selestinus mengatakan laporan masyarakat yang begitu banyak diberbagai wilayah hukum Kepolisian di sejumlah tempat di Indonesia, menjadi bukti bahwa akal sehat publik masih tetap terjaga dan Polri makin mendapat kepercayaan yang tinggi di mata masyarakat.

"TPDI, FAPP (Forum Advokat Pembela Pancasila) dan masyarakat yang melapor sangat berkepentingan dengan proses hukum yang cepat atas diri Eggie Sudjana terkait dugaan penistaan agama yang sudah dilaporkan, dengan tujuan untuk segera mendapatkan kepastian hukum dan keadilan," ujar Petrus dalam keterangan tertulisnya, Selasa (10/10/2017).

Polri, Kejaksaan dan Pengadilan harus mampu berlaku profesional dan adil terutama kemampuan dalam mempercepat proses penyidikan, penuntutan dan persidangan di pengadilan tanpa menunggu aksi massa seperti yang selama ini terjadi.

"Kalau dalam kasus-kasus tertentu Polri hanya mau bertindak tegas dan cepat ketika ada desakan kekuatan massa yang besar. Maka dalam kasus laporan masyarakat tentang dugaan penistaan agama yang diduga dilakukan oleh Eggie Sudjana, Bareskrim Polri harus bertindak cepat tanpa harus ada desakan massa besar yang pada gilirannya negara harus mengeluarkan biaya besar atas nama pengamanan," tutur Petrus.

Menurutnya, Polri harus merespons dengan akal sehat dan bertindak cepat atas reaksi publik terhadap pernyataan Eggie Sudjana, terlebih-lebih masyarakat tidak menggunakan kekuatan massa besar untuk menekan Polri.

Dalam menyikapi kasus Eggie Sudjana, Polri harus lebih profesional, terlebih-lebih tidak boleh terdapat celah atau membuka ruang bagi pihak manapun, untuk lari ke luar negeri ketika dipanggil polisi untuk kepentingan penyidikan.

Jangan sampai nanti, setelah tersangkut kasus hukum, kemudian meninggalkan Indonesia dengan alasan berobat atau ibadah.

Ia menyampaikan, pihak kepolisian harus belajar dari kasus Rizieq Shihab, untuk itu Polri tidak boleh lengah dan membiarkan proses hukum menjadi macet karena kelengahan aparat hukum.

Oleh karena itu TPDI dan FAPP mendesak Bareskrim Polri untuk mencekal Eggie Sudjana dan segera dilakukan tindakan kepolisian lainnya.

Termasuk upaya paksa sesuai dengan KUHAP, satu dan lain agar kasus dugaan penistaan agama yang diduga dilakukan oleh Eggie Sudjana dan sudah dilaporkan oleh masyarakat, segera mendapatkan penyelesaian cepat dan mendapatkan kepastian hukum, tidak saja untuk kepentingan rasa keadilan masyarakat, tetapi juga demi kepentingan Eggie Sudjana sendiri.

sumber : netralnews
Polisi Diminta Segera Cekal Eggie Sudjana Polisi Diminta Segera Cekal Eggie Sudjana Reviewed by Biru Hitam on 06.49 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.