Foto : Nita Sari-Detik.com |
Penghitungan suara di TPS RT 03 RW 04 tempat Habib Rizieq Syihab mencoblos ini selesai pada pukul 15.27 WIB, Rabu (15/2/2017). Ahok mengungguli perolehan suara pasangan Anies Baswedan-Sandiaga Uno dan pasangan Agus Harimurti Yudhoyono-Sylviana Murni.
Agus-Sylvi mendapat 38 suara, Ahok-Djarot memperoleh 278 suara dan Anies-Sandiaga mendapat 212 suara. Total surat suara terpakai 533 dengan surat suara tidak sah sebanyak 5 lembar.
Warga sudah tidak banyak yang berkumpul saat hasil akhir penghitungan suara dibacakan petugas. Di sejumlah TPS, penghitungan suara sudah selesai dilakukan.[sumber:detik]
Ahok Menang Di TPS Tempat Habib Rizieq Mencoblos
Reviewed by Biru Hitam
on
01.08
Rating:
Tidak ada komentar: